Check in (Curhat) Sebagai Mentee
Evaluasi Proses Pendampingan
- Apakah sudah nyaman?
- Alhamdulillah untuk kenyamanan, dari pertama kali komunikasi saya sudah merasakan nyaman, dan sepertinya mentor saya ini sangat memahami dunia peryoutuban, namun karena batasan-batasan dan aturan yang diterapkan di Mentorship ini, sehingga mungkin Mentorku agak harus menahan sementara sampai kami menanyakannya terlebih dahulu. Mentor saya selalu mengirim pesan “jika ingin ada yang didiskusikan, jangan sungkan japri ya”. I see itu adalah signal atau stimulus dari Mentor agar kita ingat dengan tujuan yang telah ditetapkan dan berusaha untuk meningkatkan progress..
- Apakah Waktu Pendampingan sudah menjadi Prioritas?
- Karena waktu saya yang akhir-akhir ini bertepatan dengan proses pindah rumah, MasyaAllah akhirnya waktu ini menjadi salah satu tantangan saya dalam mentorship ini.
- Apakah sudah fokus pada pendampingan ini?
- InsyaAllah sudah dong.. Walau sedang sibuk packing dan mengurus kepindahan, minggu ini saya sudah mulai membuat beberapa script dan mulai coba take video namun belum mulai proses editing.
- Tindak Lanjut.
- Sudah menyusun daftar poin yang akan dibahas?
- Belum menyusun dengan baik, sepertinya ini yang akan menjadi target pembahasan minggu depan saya nanti.
- Bagaimanakah perasaan mengirim dan menerima feedback?
- Rasanya senang dan agak deg-degan juga ketika menerima feedback. Tapi pada dasarnya saya senang dengan kemajuan sehingga saya sangat senang menerima saran dan kritik.
- Bagaimana anda mendengar apa yang dibahas? dan apakah merefleksikan apa yang didengar?
- Minggu ini saya mendengarkan via tulisan berupa pertanyaan-pertanyaan yang sudah disusun di info grafis. Tadinya sempat mau ada agenda videocall supaya lebih dapat gitu feelnya. Namun belum sempat terealisasi.
- Sudah menyusun daftar poin yang akan dibahas?
Evaluasi Proses Kita
- Apa proses yang sudah dikerjakan dan apa yang masih diharapkan?
- PROSES yang sudah dikerjakan
- Membuat Tujuan dan rencana
- Belajar Tahapan Membuat Video Youtube
- Melihat cara-cara para Youtuber ngobrol di depan kamera
- Membuat Script
- Take 1 Video
- HARAPAN
- Menyusun daftar point
- Konsisten terhadap waktu yang ditetapkan (Untuk diri sendiri)
- PROSES yang sudah dikerjakan
- Apakah semua ini masuk akal dan bisa diukur?yakinkah untuk mencapainya?
- InsyaAllah. Yakin
Evaluasi Sumber Daya
- Sumber daya yang dimiliki untuk bergerak maju?
- Perlengkapan Video yang lumayan lengkap (HP, Kamera, ringlight, tripod, mic, greenscreen, tiang greenscreen)
- Aplikasi Editing Video Kinemaster
- Contoh-contoh youtuber sudah banyak
- Kekuatan apa yang dapat membantu dan atau menghalangi Anda?
- Kekuatan sumber motivasi eksternal terutama mentor dan sistem mentorship sangat membantu saya untuk bergerak maju
- Penghalang :
- Konsisten terhadap waktu
Tindak Lanjut
- Informasi apa lagi yang dibutuhkan untuk mendapatkan solusi? apa pro kontranya?
- Apa langkah pertama yang perlu diambil untuk mencapai hasil yang telah ditentukan?
- Merevisi schedule (jurnal pekan ke-3)
Check in sebagai Mentor
Di program Mentorsheep ini, saya ada 2 Mentee, sehingga walaupun saya jadi mentee di program Menjadi Youtuber, tapi Alhamdulillah Ilmu bisnis saya tetap bisa diperdalam lagi di saat saya menjadi mentor. Alhamdulillah Saya banyak belajar baik update maupun upgrade Ilmu Bisnis dari Mentee.
Ini adalah hasil Check in bersama Mentee Teh Putri :
Ini adalah Hasil Check in bersama Mbak Yuni
Oleh : Yuniarti Setiyo Rini Regu 9
IP Suramadu
Mentor : Lina Nurlina
Buncek Tahap Kupu-kupu Pekan 4
Hai Mentee, izinkan saya mengajukan pertanyaan lewat media ini. Jawab dengan sejujur-jujurnya ya ^_^
- Yuk kita evaluasi bersama bagaimana proses pendampingan kita selama ini, untuk kemajuan bersama.
- Apakah selama ini teman-teman cukup nyaman & jujur dengan tantangan, ketrampilan, ide dan saran yang disampaikan?
Jawaban : Sudah cukup nyaman dengan apa yang disampaikan oleh mentor
- PRIORITAS
- Apakah waktu pendampingan sudah menjadi prioritas?
Jawaban : Iya
- Apakah sudah fokus pada program ini?
Jawaban : Iya
- TINDAK LANJUT
- Sudahkah menyusun daftar point yang akan dibahas?
Jawaban : Sudah
- Bagaimanakah perasaan Anda ketika mengirim dan menerima feedback?
Jawaban : Senang karena mendapat insight baru
- Bagaimana anda mendengarkan apa yang kita bahas? Apakah menyelesaikan apa yang kita dengar?
Jawaban : Secara garis besar membantu apa yang sedang dibahas
- YUK EVALUASI PROSES KITA
- Apakah proses yang sudah anda kerjakan dan apa yang masih anda harapkan sampai saat ini?
Jawaban : Saat ini masih mencoba untuk membuat bisnis plan secara remote, mencari sisi plus minus serta mencari solusinya. Beberapa kali saya diskusikan dengan Mentor.
- Apakah semua itu masuk akal dan bisa diukur? Yakinkan untuk mencapainya?
Jawaban : Masuk akal karena pembahasannya dibantu oleh Mentor.
Untuk saat ini masih belum yakin mencapainya karena masih dibuat plan dan baru pertama kali tahu ada bisnis online yang bisa dijalankan secara remote dan berhasil.
- YUK EVALUASI SUMBER DAYA KITA
- Sumber daya apa yang dimiliki untuk membantu bergerak maju?
Jawaban : Keahlian, pengalaman dalam berbisnis selama ini.
- Kekuatan apa yang dapat membantu dan atau menghalangi Anda?
Jawaban : Kekuatan dalam iklan produk, namun kesulitannya kadang manage waktu yang kurang maksimal
- Apa lagi yang perlu kita TINDAK LANJUTI ?
- Informasi apa lagi yang Anda butuhkan untuk mendapatkan solusi? Apa pro kontra nya?
Jawaban : Bagaimana cara mengatur/mendidik karyawan agar segan kepada bisnis owner agar bisnis berjalan dengan lancar tanpa ada kejadian yang tidak diinginkan yang disebabkan oleh karyawan.
- Apa langkah pertama yang perlu diambil untuk mencapai hasil yang telah ditentukan?
Jawaban : Berani action terlebih dahulu
Terima Kasih untuk jawaban dari hati nya